Otomotifnet.com - Biaya pembuatan dan pengembangan satu unit motor MotoGP totalnya begitu besar.
Bahkan beberapa pabrikan terkenal ada yang tak berani turun di ajang MotoGP karena mengakui pengembangan satu motor dananya besar.
Yakni Kawasaki yang tak ikut di MotoGP tapi memilih di World Superbike.
Lalu apa sih yang bikin motor MotoGP begitu mahal? Dilansir dari USA Today, ada lima alasan.
(BACA JUGA: Gak Disangka, Jarak Tempuh Maksimal Ban Motor MotoGP Kalah Sama Harian)
1. Motor prototipe
Motor MotoGP menggunakan mesin prototipe yang dibuat menggunakan teknologi paling mutakhir di dunia industri motor.
Inilah satu hal yang membuat MotoGP berbeda dengan ajang balap motor lain.
Ajang balap lain umumnya menggunakan motor yang diproduksi massal, hanya saja sudah dimodifikasi untuk kepentingan balap.
Mesin yang diproduksi dibuat satu persatu dengan sangat matang, tentu saja biayanya besar.
(BACA JUGA: Motor MotoGP Itu Prototipe, Berapa Kali Dan Kapan Ganti Oli Mesin?)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR