Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Dibikin Irit, Ini Cara Yamaha NMAX 155 Bisa Melaju Lebih Jauh

Parwata - Jumat, 28 Desember 2018 | 12:00 WIB
Yamaha NMAX
Rianto Prasetyo
Yamaha NMAX

Otomotifnet.com - Posisi duduk nyaman dan dibekali mesin 155 cc dengan VVA yang bertenaga, Yamaha NMAX memang sangat menyenangkan untuk turing.

Namun ada satu kendala yang dihadapi, dengan kapasitas tangki bensin 6,6 liter menjadikannya cukup sering mampir SPBU.

Seperti yang dirasakan Wisnu Adi Nugroho saat riding jarak jauh.

Baca Juga : Yamaha NMAX Banyak Maunya, Ada Lampu Fortuner Dan Mazda CX-5

“Kalau turing ke daerah tertentu yang jarang SPBU, kapasitas tangki jadi terasa terlalu kecil membuat galau"

"Apalagi performa NMAX yang powerful, konsumsi bensinnya memang lumayan,” keluh Wisnu yang juga owner bengkel Rakyat Sinting Matic Shop (RSMS).

Baca Juga : Yamaha NMAX Layak Sombong, Biaya Ubahannya Bisa Nebus XMAX Baru

Ganti Tangki Bensin Yamaha NMAX 155 (Gbr. 1)
Fajrin/OTOMOTIF
Ganti Tangki Bensin Yamaha NMAX 155 (Gbr. 1)

Mengatasinya, Wisnu mengganti tangki pakai produk asal Thailand berbahan stainless steel tebal 1 mm yang kapasitasnya mencapai 10,8 liter (Gbr.1).

Dengan konsumsi bensin rata-rata NMAX standar sekitar 38 km/liter, saat pakai tangki standar maka cuma bisa menempuh jarak 250,8 km.

Sedang jika sudah ganti maka jadi 410,4 km. Jadi sekali isi penuh bisa melaju lebih jauh.

Untuk pemasangan ternyata cukup mudah tergolong plug and play (PnP), karena ruang untuk tangki di balik rangka memang cukup besar.

Baca Juga : Temuan Di Yamaha NMAX Bekas, Rasio Berisik Sampai Tensioner Lepas

Editor : Iday
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa