Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Batal Beli Sportscar, VW Golf GTi MK6 Disuntik 354 Dk

Parwata - Kamis, 10 Januari 2019 | 07:30 WIB
Modifikasi VW Golf GTi MK6 2010354 DK Hot Hatch!
Kyn/OTOMOTIF
Modifikasi VW Golf GTi MK6 2010354 DK Hot Hatch!

Otomotifnet.com - Batal membeli sebuah sports car Eropa, Albert Pohan akhirnya memutuskan memilih hot hatch VW Golf GTi MK6 ini.

"Penasaran juga pengin coba Golf GTi," ujar Albert, sapaan akrabnya.

Beruntung ia mendapatkan satu unit Golf GTi yang sudah menggunakan body kit set Golf R. 

Baca Juga : Gokil! Volkswagen Golf GTI Rela Ditukar Sebungkus Saus Dari McDonald's

"Sampai lampu depan belakang juga sudah pakai punya Golf R," tukasnya.

Dari situ ia melanjutkan modifikasi bagian lainnya.

"Fokus utama gue yaitu modifikasi mesin. Golf GTi kan terkenal kencang, pengin gue bikin lebih kencang lagi," imbuh pria berkaca mata ini.

Albert pun langsung mencari tahu apa saja yang bisa dimodifikasi di mesin Golf GTi ini.

Hasilnya boleh diacungi jempol, sekarang mesin Golf GTi ini mampu menghasilkan power hingga 354 dk. Kyn/OTOMOTIF

Upgrade suspensi

kaki-kaki digarap serius mengimbangi mesin
KYn/OTOMOTIF
kaki-kaki digarap serius mengimbangi mesin

Mesin kencang kalau tidak dibarengi dengan suspensi yang mumpuni, malah bisa membahayakan!

Makanya Albert memodifikasi secara serius bagian suspensinya, agar bisa mengimbangi performa mesinnya yang makin ganas.

Baca Juga : Perih, Honda Civic Hatchback Turbo Remuk Di Got, Pelat Masih Putih

Mulai dari pasang coil over Bilstein B16, H&R stabilizer bar depan belakang, anti lift kit dari Super Pro dan end link depan belakang, juga trailing arm bushing belakang.

Pelek Enkei dan BBK Forge, cocok!
Kyn/OTOMOTIF
Pelek Enkei dan BBK Forge, cocok!

Tak lupa BBK Forge 6 pot dengan Goodridge brake line di belakang, ditambahkan untuk safety.

Terakhir, baru lah pelek Enkei GTC01RR ukuran 18x8,5 inci yang dipadu ban Yokohama Advan Neova ukuran 235/40 R18, dipasang. Keren!

GANTI TURBO DAN REMAP ECU

Mesin sekarang sudah 354 dk
Kyn/OTOMOTIF
Mesin sekarang sudah 354 dk

Demi mendapatkan performa mesin kencang, serangkaian modifikasi dilakukan. Ganti turbo salah satu itemnya.

Turbo asli bawaan mobil digusur pakai CTS Turbo Kit K04. Berikut dengan CTS Turbo throttle body pipe, CTS Turbo outlet pipe, CTS Turbo intake set, CTS Turbo oil catch tank dan Forge twin intercooler.

Baca Juga : Dari Kodenya, Honda Civic Ini Aneh, 35XT Limited Edition

Dilanjut remap ECU dengan MCCHIPDKR software stage 3, plus MCCHIPDKR DSG tuning juga dilakukan, agar power mesin semakin meningkat.

Hasilnya, terukur di mesin dyno tenaga puncaknya tembus jadi 354 dk.

Woww.., mau ke mana bwang? Hehehe..

Interior Minimalis

Defi boost meter di pojok kanan dasbor
Kyn/OTOMOTIF
Defi boost meter di pojok kanan dasbor

Di interior, belum banyak modifikasi yang dilakukan pemukim di BSD, Tangsel, ini.

Interior masih minim ubahan
Kyn/OTOMOTIF
Interior masih minim ubahan

"Sekarang cuma pasang cutting sticker kuning saja di beberapa bagian. Terus paddle shift pakai Extender karbon dan pasang Defi boost meter. Next-nya mau bikin panel karbon," ujarnya.

Body Kit VW GOLF R

Body Kit Golf R
Kyn/OTOMOTIF
Body Kit Golf R

Di eksterior, seluruh bumper orisinal bawaan Golf GTi sudah diganti dengan body kit Golf R.

Mulai dari bumper depan belakang sampai sideskirt. "Lampu depan belakang juga diganti punya Golf R," bilang Albert.

Tapi untungnya body kit tersebut sudah terpasang saat ia menebus mobil ini.

Baca Juga : Kalo Liat Civic Estilo Kayak Begini, Percaya Deh, Mempertahankan Gaya OEM Itu Emang Berat

DATA MODIFIKASI

Kaki-kaki :
Pelek Enkei GTC01RR 18x8,5 inci, ban Yokohama Advan Neova 235/40 R18, Enkei Bolt Kit M14x1,5 28mm, Goodridge brake line rear, BBK Forge front caliper 6 pot, coil over Bilstein B16, H&R front & rear stabilizer bar, Super Pro anti lift kit, Super Pro end link front & rear, Super Pro rear trailling arm bushing, 034 Motorsport top mount, Tyrol sport rigid collar front & rear

Mesin :
Knalpot Milltek turbo back race system black tip Golf R style, MCCHIPDKR DSG Tuning, MCCHIPDKR Software stage 3, CTS Turbo kit k04, CTS Turbo throttle body pipe, CTS Turbo outlet pipe, CTS Turbo intake set, CTS Turbo oil catch tank, Forge twin intercooler, Forge radiator

Interior:
Devils own WMI + Tank upgrade 8.5L, Defi boost meter

Eksterior:
Body kit Golf R, Cutting Sticker

Plus    : Modifikasi performa mesin jadi lebih kencang
Minus : Warna cat kurang menarik

 

Editor : Iday
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa