• Safety Sigra.
Daihatsu Sigra memiliki dual SRS airbag (Mulai tipe X), ABS (tipe A/T), child proof door lock (semua tipe), front corner sensor (tipe R Deluxe).
Integrated key dan remote dengan immobilizer (mulai tipe M ke atas), sensor parkir belakang (mulai tipe M ke atas), seat belt baris depan dengan force limiter (mulai tipe X) dan side impact beam.
• Safety Calya.
Toyota Calya mempunyai fitur safety antara lain kunci dengan immobilizer, dual SRS airbag, 3 point seatbelt, rear parking sensor dan rem ABS.
• Hasil pengetesan Calya.
Berikut hasil pengetesan OTOMOTIF saat mencoba Toyota Calya (2016).
Akselerasi 0-100 km/jam : 15,2 detik (A/T) dan 12,4 detik (M/T)
Jarak 0-201 meter : 13 detik (A/T) dan 12 detik (M/T).
Konsumsi BBM Calya A/T : 13,9 km/liter (dalam kota), 19,2 km/liter (luar kota).
• Hasil pengetesan Sigra.
Berikut hasil pengetesan OTOMOTIF saat mencoba Daihatsu Calya R Deluxe M/T (2016).
Akselerasi 0-100 km/jam : 12,8 detik
Jarak 0-201 meter : 12,2 detik.
Konsumsi BBM Calya A/T: 13,7 km/liter (dalam kota), 14,5 km/liter (luar kota).
SOLUSI ‘AMBLAS’
Salah satu kelemahan Calya dan Sigra adalah saat membawa beban penumpang maksimal, yakni 7 penumpang.
Mobil ini langsung terlihat ‘celup’ atau amblas terutama bagian bodi belakang, saat dimuati banyak penumpang.
Untuk mengatasinya, Astra Otoparts mengeluarkan paket suspensi belakang yang terdiri dari sokbreker dan per.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR