Otomotifnet.com - Di Indonesia Yamaha R6 sering dilihat dengan 3 pilihan warna, yakni abu-abu, biru, dan juga putih.
Motor ini kerap jadi pilihan karena desainnya sendiri enggak jauh beda sama kakanya, Yamaha R1 yang kapasitas mesinnya 1.000 cc.
Hanya saja Yamaha R6 kapasitas mesinnya adalah 600 cc.
Namun ada yang unik di Vietnam, ternyata ada salah satu dealer yang menawarkan Yamaha R6 ini dengan warna bercorak serat karbon.
(Baca Juga : Yamaha 125Z Movistar Edition, Harga Pas, Ditawarin Rp 50 Juta!)
Materialnya bukan beneran carbon fiber beneran, tapi cuma decal dengan motif carbon fiber.
Tapi tetap aja tampilannya jadi makin tambah sangar.
Enggak tanggung-tanggung karena sekujur bodi Yamaha R6 ini ditutup decal carbon fiber ini.
Asli deh tampilannya jadi mirip motor MotoGP yang masih belum ditempel livery, alias motor yang masih dites.
Apalagi di versi ini, Yamaha R6 ini dijual sepaket dengan knalpot lansiran Akrapovic.
Infonya, Yamaha R6 ini dijual seharga di atas 400 juta Dong Vietnam, atau setara Rp 240 juta lebih.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR