Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gagal Salip Dovizioso di Tikungan Akhir, Marc Marquez Ngaku Senang Meski Kalah

Ignatius Ferdian - Selasa, 12 Maret 2019 | 08:30 WIB
Andrea Dovizioso saat berduel dengan Marc Marquez di lap terakhir MotoGP Qatar 2019.
DUCATI MOTOR
Andrea Dovizioso saat berduel dengan Marc Marquez di lap terakhir MotoGP Qatar 2019.

Otomotifnet.com - Ajang MotoGP di Qatar jadi seri pembuka yang paling bergengsi tahun ini.

Balapan di sirkuit Losail menyajikan duel-duel menegangkan sampai bendera finis dikibarkan (11/3/2019).

Andrea Dovizioso yang memulai balapan dari grid ke-2 sukses menjadi pemenang.

Sementara itu, Marc Marquez yang start di urutan ke-3 harus puas menduduki posisi runner-up.

(Baca Juga : Ini Bentuk Part Yang Dituduh Ilegal, Kemenangan Andrea Dovizioso di MotoGP Qatar Diprotes)

Selama balapan berlangsung, hanya Marquez yang melakukan perlawanan dan berusaha untuk mengkudeta posisi Dovi di urutan terdepan.

Tapi nasib berkata lain saat Marquez harus puas mengekor di posisi kedua.

Dovizioso dengan perkasa sukses mengasapi Marquez yang nampak bernafsu menggeser posisinya di depan.

Bertekad untuk meraih podium pertama di seri pembuka balap MotoGP Qatar dan akhirnya gagal, Marquez akhirnya memberikan komentar mengejutkan.

(Baca Juga : Kemenangan Andrea Dovizioso Diprotes, Dianggap Curang Pakai Komponen Ilegal!)

Dikutip dari Twitter MotoGP, walau sudah berusaha sekuat tenaga dirinya harus mengakui kalau Dovi memang lebih cepat dan kuat.

Marquez enggak menyesal gagal finis pertama dan dirinya merasa senang walaupun cuma jadi runner-up.

"Saya kalah, tapi saya sangat senang," tegas juara dunia MotoGP 2018 ini saat jumpa pers usai balapan.

Sementara itu Cal Crutchlow sukses naik podium usai finis di urutan ke-3.

Valentino Rossi sendiri yang start di grid ke-14 sukses merangsek dan finis ke-5.

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa