Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota FJ40 Terguling di Pegunungan, Bupati Majene Berada di Kabin

Irsyaad Wijaya - Selasa, 19 Maret 2019 | 14:30 WIB
Toyota Land Cruiser FJ40 ditumpangi Bupati Majene, Sulawesi Barat terguling
edy jawi/tribunmajene.com
Toyota Land Cruiser FJ40 ditumpangi Bupati Majene, Sulawesi Barat terguling

Otomotifnet.com - Toyota Land Cruiser FJ40 yang ditumpangi Bupati Majene, Fahmi Massiara terguling.

Saat itu jip yang dikenal dengan nama Hardtop itu tengah bersama rombongan menuju dusun Taukong, Tandeallo, Ulumanda, Sulbar, (18/3).

Toyota Hardtop yang sudah 'dipotong-potong' ditumpangi menuju pegunungan Ulumanda.

Jip itu juga ditumpangi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Inindria, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Anwar Lazim, Kasubag Protokol Sofyan Ilbas, staf Humas Pemkab serta ajudan bupati.

(Baca Juga : Saat Perang Dunia II, Toyota Lahirkan Jip Legendaris, Ini Sejarahnya)

Kasubag Protokol Pemkab Majene, Sofyan Ilbas menyampaikan, kecelakaan itu terjadi saat rombongan bupati menuju tempat peresmian rakyat di Dusun Taukong.

Beruntung tidak ada yang terluka parah akibat kejadian tersebut.

"Alhamdulillah semua selamat," ungkap Sofyan.

Pria yang akrab disana Fian itu mengatakan, beberapa penumpang di jip mengalami luka ringan.

(Baca Juga : Penggemar Jip Harus Tahu, Cara Bikin Per Daun Lebih Tinggi, Biar Tambah Ganteng Om!)

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa