Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan X-Trail 'Kayang' di Sungai, Atap Penyok, Crane Turun Tangan

Ignatius Ferdian - Selasa, 26 Maret 2019 | 12:50 WIB
Nissan X-Trail jungkir balik di sungai
Instagram.com/tct_bandung
Nissan X-Trail jungkir balik di sungai

Otomotifnet.com - Peristiwa kurang beruntung dialami pengemudi Nissan X-Trail yang harus terjun ke dasar sungai yang satu ini.

Peristiwa ini terjadi di aliran sungai Komplek Muara, Jl. Peta, Bandung, Jawa Barat (25/3).

Terlihat dari beberapa unggahan di akun Instagram, mobil ini jungkir balik alias kayang di sebuah aliran sungai dengan kondisi rusak parah pada atapnya.

Enggak heran kalau mobil tersebut mengalami kerusakan cukup parah, karena antara jalan dan dasar sungai punya ketinggian yang cukup lumayan.

(Baca Juga : Kijang Innova Gosong Setengah Muka, Kap Mesin Dibuka, Api Makin Besar)

Karena antara jalan raya dan selokan jaraknya sangat tinggi, maka butuh bantuan dari alat berat dan beberapa orang untuk melakukan evakuasi.

Saat dievakuasi menggunakan crane, kerusakan di beberapa bagian mobil makin terlihat.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Tim Cepat Tanggap Bandung (@tct_bandung) on

Seperti kap mesin dan bumper depan mengalami kerusakan, serta ada beberapa kaca yang pecah.

Namun pada akhirnya berkat bantuan dari beberpa orang, mobil akhirnya berhasil diangkat dari dasar sungai.

(Baca Juga : Alphard Dibeli Pakai Duit Koin, Adik Atta Halilintar Bikin Bingung Sales)

Sampai saat ini masih belum diketahui apa penyebab mobil ini bisa sampai masuk ke sungai.

Namun menurut keterangan saksi dan komentar netizen, pengemudi sedang belajar mengemudi.

Berikut ini video dan foto-foto saat Nissan X-Trail tersebut berada dalah jurang dan dievakuasi megunakan crane.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Proses evakuasi mobil masuk sungai di Komplek Muara, Jl.Peta kota Bandung. . Via: @tct_bandung | #bandungtalk

A post shared by Bandung Talk (@bandungtalk) on

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa