Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lambretta Punya Engine Cut Off, Letaknya Tak Biasa, Ngumpet!

Fariz Ibrahim - Rabu, 24 April 2019 | 10:00 WIB
Lambretta punya letak engine cut off yang tidak biasa
Fariz
Lambretta punya letak engine cut off yang tidak biasa

Otomotifnet.com - Ternyata ada bagian yang cukup nyeleneh dan menyita perhatian ketika memperhatikan detail dari Lambretta V125 Special dan Lambretta V200 Special.

Di dalam glove box yang dibuka melalui kunci kontak dengan memutarnya ke arah kiri, terdapat power outlet 12 V dalam bentuk USB untuk mengisi daya smartphone.

Tapi tidak hanya itu, ternyata ada sebuah saklar bertuliskan lock dan unlock.

Letaknya berada di dalam glove box di bawah power outlet
Fariz
Letaknya berada di dalam glove box di bawah power outlet

“Karena Motor ini belum dilengkapi immobilizer, jadi tombol itu berfungsi sebagai engine cut off untuk keamanan. Jadi kalau itu aktif maka mesin gak akan bisa menyala,” jelas Adrianus Donny.

(Baca Juga : Toyota Avanza Hampir Catatkan 29.000 SPK, Konsumen Inden Sampai 2 Bulan)

Donny ini selaku Marketing Manager, PT Skuter Motor Indonesia (SMI) sebagai distributor resmi Lambretta di Indonesia.

Selain tidak adanya fitur immobilizer, pada kunci kontak Lambretta ini, juga tidak dilengkapi dengan pengaman magnet.

Tidak ada immobilizer dan pengaman magnet pada kunci kontak Lambretta
Fariz
Tidak ada immobilizer dan pengaman magnet pada kunci kontak Lambretta

Dengan adanya engine cut off ini paling tidak bisa mengamankan skutik ini deh.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa