Otomotifnet.com - BMW terpantau akan merilis mobil baru mereka.
Ini setelah BMW mengunggah sebuah teaser dengan jenis coupe.
Mobil baru BMW ini diduga kuat sebagai BMW Seri 8 Gran Coupe.
Memang belum terlihat jelas desain dari mobil ini.
(Baca Juga : Superspring GPS Tracker VT-20, Aman Dari Maling, Bisa Pantau Posisi Mobil)
Yang jelas coupe ini terlihat mengadopsi empat pintu.
Mungkin BMW menginginkan aura elegan tetap kuat, meski kabarnya BMW Seri 8 Gran Coupe ini bakal dibekali jantung pacu ala supercar.
Diprediksi BMW Seri 8 Gran Coupe ini akan dijejali mesin diesel 840d turbocharged.
Mesin itu berkapasitas 3.000 cc enam silinder, dengan power yang mampu mencapai 316 dk, dengan torsi 680 Nm.
(Baca Juga : Mazda 3 Kena Recal di Australia, Jumlahnya Tembus 70.000 Unit, Ini Pemicunya)
Editor | : | Iday |
KOMENTAR