Otomotifnet.com - PT Kawasaki Motor Indonesia telah memperkenalkan line-up baru di segmen trail.
Yakni dengan menghadirkan Kawasaki KLX 230 sebagai pertama di dunia, (22/5).
Harga awal yang ditetapkan mulai Rp 39,9 juta.
Latar belakang dihadirkannya KLX 230, yaitu melihat kesuksesan dari pendulunya, KLX 150.
(Baca Juga: Ini Bocoran Spek Mesin Kawasaki KLX 230, Bukan Pesaing CRF250 dan CRF150)
KMI yakin KLX 230 bisa diterima dengan baik di Indonesia.
Saking yakinnya, KMI memberikan target penjualan tinggi buat KLX 230 sepanjang 2019.
"Target kami 10.000 unit per-tahun, itu untuk Indonesia aja," jelas Michael C Tanadhi, Head & Sales Promotion, PT KMI.
"Kalau produksi, mungkin untuk pasar US kemungkinan tambahannya sekitar 15.000 lah. Jadi total 25.000an," lanjutnya.
(Baca Juga: Kawasaki KLX230 Meluncur Hari Ini, Harga Dibanderol Rp 39 Jutaan)
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR