Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sistem Satu Arah di Tol Jakarta-Cikampek Dimulai, Diprediksi 77 Ribu Kendaraan Lewat Tol Ini

Ignatius Ferdian - Sabtu, 1 Juni 2019 | 07:00 WIB
Tol Jakarta-Cikampek
@official.jasamarga
Tol Jakarta-Cikampek

Otomotifnet.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk resmi berlakukan sistem satu arah atau sistem one way di Tol Jakarta Cikampek.

Sistem satu arah mulai diberlakukan sejak pukul 08.00 WIB dan direncanakan hingga pukul 21.00 WIB.

Pemberlakuan sistem satu arah ini dilakukan atas koordinasi antara Korps Lalu Lintas Polri bersama dengan Jasa Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT).

Ini ditujukan untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas jelang puncak arus mudik libur Lebaran.

(Baca Juga: Ini Daftar Nomor Darurat Dan Derek Sepanjang Tol Trans Jawa, Mulai Tol Cipali Sampai Ngawi)

Sebelumnya rencana pemberlakuan sistem satu arah dimulai pukul 12.00 WIB selesai pukul 24.00 WIB, akan tetapi diubah menjadi pukul 08.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Sebagai informasi, sistem satu arah ini diterapkan pada KM 69 Tol Jakarta-Cikampek hingga KM 263 Brebes Barat.

Namun, pelaksanaan sistem satu arah di hari pertama terlambat satu jam dari sebelumnya ditetapkan, menjadi pada pukul 09.00 WIB.

Lantaran petugas perlu memastikan dulu lajur sebaliknya steril dari pengguna kendaraan yang mengarah ke Jakarta.

(Baca Juga: Suzuki APV Melintang di Tol, Wajah Cacat, Tampar Pantat Suzuki Escudo Hingga Ringsek)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Kompas.com,Tribunjakarta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa