Otomotifnet.com - Mantan rekan duet Johann Zarco di tim Yamaha Tech3 MotoGP 2017 lalu dikabarkan bakal balik balapan.
Sosoknya adalah Jonas Folger yang sempat mengundurkan diri dari ajang MotoGP karena penyakit Sindorm Gilbert yang diidapnya.
Kala itu, Ia di tim satelit Yamaha, Tech3 bertandem dengan Johann Zarco (kini tim Red Bull KTM).
Namun saat divonis mengidap penyakit kelainan genetik yang berakibat organ hati tak bisa memproses bilirubin dengan baik, membuatnya absen di sisa empat seri terakhir.
(Baca Juga: Atas Desakan Valentino Rossi, Yamaha Resmi Kontrak Jonas Folger Jadi Test Rider)
Jonas Folger pun harus sedikit menjauh dari arena balap untuk mendapatkan perawatan yang maksimal untuk kesehatannya.
Namun pembalap 25 tahun ini tetap mendapat kesempatan menunggangi motor balap Yamaha, meski hanya sebatas sebagai test rider Yamaha di Eropa.
Setelah lebih dari setahun lebih tak membalap secara kompetitif, Jonas Folger dikabarkan bakal kembali turun ke lintasan balap.
Bedanya, kali ini Folger turun kasta, bukan di kelas premier MotoGP melainkan tampil bersama tim Petronas Sprinta Racing di ajang Moto2.
(Baca Juga: Jelang MotoGP Jepang: Jonas Folger Nggak Bisa Tampil, Gara-gara Hal Ini)
Dilansir dari laman MotoGP, Folger bakal menggantikan posisi Khairul Idham Pawi yang tengah mengalami cedera sejak GP Spanyol awal Mei lalu.
Posisi Khairul sebenarnya sempat digantikan oleh Mattia Pasini (Italia), tetapi sang pengganti justu juga menderita cedera.
Kesempatan dari tim asal Malaysia tersebut tentu saja disambut dengan baik oleh Jonas Folger.
Folger bakal mulai memperkuat tim Petronas Sprinta Racing pada MotoGP Catalunya 2019 yang akan digelar akhir pekan nanti.
"Saya sangat senang bisa mendapat kesempatan untuk kembali berkompetisi," tuturnya.
"Saya tak sabar untuk kembali mengendarai motor dan kembali merasakan atmosfer balapan," kata Folger.
"Saya memiliki memori indah di Barcelona karena pernah meraih podium," sambungnya.
"Sebenarnya ini adalah salah satu sirkuit favorit dan cocok dengan gaya balap saya," ujarnya melanjutkan.
Menurut rencana, kebersamaan Jonas Folger bersama Petronas Sprinta Racing bakal berlangsung paling tidak selama tiga seri.
Dengan demikian, Folger akan turun pada GP Catalunya, GP Belanda, dan di kampung halamannya sendiri, GP Jerman.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Motorplus-online.com |
KOMENTAR