Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Heboh Petisi Aerox Muncul Kode 12, Yamaha; Silahkan ke Dealer Resmi Untuk Pengecekan

Ignatius Ferdian - Rabu, 12 Juni 2019 | 20:00 WIB
Muncul kode Error 12 di speedometer Yamaha Aerox 155
Rehan Bank Shekay‎ & Putra Hungkul W Lah‎ / Yamaha AEROX 155 Sharing, Problem Solving, Solution & Mo
Muncul kode Error 12 di speedometer Yamaha Aerox 155

Petisi soal kode 12 Yamaha Aerox 155
Fahmi Rizal / change.org
Petisi soal kode 12 Yamaha Aerox 155

"Prinsipnya adalah untuk konsumen apabila mengalami kendala pada motornya, silahkan datang ke dealer resmi Yamaha untuk dilakukan pengecekan," jawab Anton Widiantoro selaku Public Relation Manager PT YIMM, saat dihubungi via Whatsapp.

"Yamaha memberikan garansi kepada setiap produk sesuai dengan ketentuan yang berlaku," tambah Anton.

Yamaha sendiri memberikan garansi umum selama 1 tahun atau 12.000 km, dan garansi kelistrikan 2 tahun atau 24.000 km.

Anton juga menjelaskan, harus dilakukan pengecekan terlebih dahulu terhadap keluhan konsumen dan problemnya.

(Baca Juga: Yamaha Lexi Kalah Banyak Lawan Peugeot Pulsion 125, Kalau Dijual di Indonesia)

"Kalau memang ada part yang bermasalah dan harus diganti sesuai dengan ketentuan garansinya," jelasnya.

Bicara soal kode 12 di Yamaha Aerox 155, itu menandakan sinyal yang diterima CPS atau Crankshaft Position Sensor atau Pulser tidak normal.

Salah satu pemilik Yamaha Aerox 155 yang mendapat kode 12 di motornya, adalah Rehan Bank Shekay, di grup FB Yamaha AEROX 155 Sharing, Problem Solving, Solution & Modification.

"Yang tidak diinginkan terjadi, baru 3 bulan kena kode 12," di postingan Rehan beserta mencantumkan foto speedometer-nya.

(Baca Juga: Honda CB150R ExMotion Dikloning Pabrikan China, Mesin Lebih Gede, Minus Kipas)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Motorplus Online

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa