Otomotifnet.com - Bus lompat jalur di tol Cipali dan hantam tiga kendaraan ternyata ulah penumpang yang menyerang pengemudi.
Pelaku disebutkan bernama Amsor (29) yang duduk di belakang pengemudi bus Safari.
Menurut Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi telah melakukan pemeriksaan awal terhadap Amsor.
"Dari pengakuannya itu pengemudi dan kenek bus ingin membunuhnya," ujar Irjen Pol Rudy Sufahriadi di RS Mitra Plumbon, Kabupaten Cirebon, siang (17/6).
(Baca Juga: Kijang Innova, Xpander dan Truk Ditabrak Bus Dari Seberang, 12 Orang Tewas di Tol Cipali)
Ia mengatakan, niatan itu diketahui Amsor dari perbincangan telepon pengemudi dan kenek bus.
Karenanya, usai perbincangan telepon itu selesai Amsor langsung menyerang pengemudi bus.
Bahkan, Amsor juga berusaha mengambil alih kemudi bus yang melaju dari arah Jakarta ke Jawa Tengah itu.
"Diduga akibat perebutan kemudi itu bus akhirnya menerobos ke jalur kendaraan dari arah Jateng menuju Jakarta," ujar Irjen Pol Rudy Sufahriadi.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR