Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha WR155 Sudah Didaftarkan, Punya Dua Nama, Torsi Mesin Paling Galak di Kelasnya?

Ignatius Ferdian - Jumat, 16 Agustus 2019 | 13:25 WIB
Yamaha WR250R
www.yamaha-motor.co.id
Yamaha WR250R

Otomotifnet.com - Sejak tahun 2018 santer prediksi Yamaha bakal merilis motor trail bermesin 150 cc.

Meski isu tersebut sempat meredup, namun di pertengahan tahun 2019 ini isu itu mencuat kembali.

Kabar terbaru menyebutkan Yamaha sudah mendaftarkan nama Yamaha WR155 di situs Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI) Indonesia.

Di sana ada dua nama yang didaftarkan yakni Yamaha WR155 dan Yamaha WR155R.

(Baca Juga: Yamaha NMAX Terbaru Bikin Penasaran, Bakal Ditanam Dua Fitur Ini?)

Melihat dari namanya yang menggunakan angka 155, wajar kalau jadi menebak bahwa motor itu akan dibekali mesin 155 cc.

Mesin 155 cc sendiri bukan hal baru buat Yamaha.

Mesin 155 c sudah dipakai All New V-Ixion R, MT-15, dan All New-R15, dan punya power di kisaran 19 dk dengan torsi 14,7 Nm.

Artinya motor trail Yamaha kalau pakai mesin itu juga, besar kemungkinan bakal punya power dan torsi yang enggak jauh dari angka 19 dk dan 14 Nm.

(Baca Juga: Honda ADV150 Perlu Diawet-Awet, Harga Sokbreker Belakang Tembus Segini)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa