Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Adira Insurance Kampanyekan 1 Jari Beres, Bikin Klaim Asurasi Makin Mudah

Panji Nugraha - Selasa, 20 Agustus 2019 | 20:25 WIB
Adira Insurance Kampanyekan 1 Jari Beres, Bikin Klaim Asurasi Makin Mudah
Panji Nugraha
Adira Insurance Kampanyekan 1 Jari Beres, Bikin Klaim Asurasi Makin Mudah

Otomotifnet.com - Generasi millenial semakin hari semakin bertambah, menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2016 jumlah generasi millenial di Indonesia mencapai 40% dari total penduduk Indonesia.

Bahkan, di tahun 2020 jumlahnya akan semakin melonjak dengan perhitungan kira-kira sebesar 50-60%.

Ini membuat semua lini bisnis harus mengikuti kemauan pasar generasi millenial yang ingin serba cepat dan mudah, termasuk layanan asuransi mobil seperti Adira Insurance.

 

Untuk penetrasi pasar asuransi mobil di kota besar yang segala sesuatunya harus cepat, Autocillin dari Adira Insurance mengkampanyekan 1 Jari Beres.

(Baca Juga: Honda ADV180 Meluncur, Power Makin Galak, Lebih Mahal Rp 4 Juta Dibanding ADV150)

“Asuransi identik dengan pengajuan klaim yang susah, namun hadirnya Autocillin 1 Jari Beres menjadi solusi bahwa klaim itu simple. Hanya 1 jari beres, mobil Anda kembali mulus lagi,” ujar Wayan Pariama, Chief Marketing Officer Adira Insurance.

Untuk menggulirkan Kampanye 1 Jari Beres, Autocillin membuat strategi komunikasi yang masif dan edukatif.

“Namun tetap kekinian. Dengan mengkomunikasikan apa saja sih risiko yang dapat menimpa mobil kesayangan. Dan bagaimana Autocillin hadir sebagai solusi,“ ujar Wayan di sesi Coffee Break di Jakarta Pusat (20/08) .

1 Jari Beres ini, direalisasikan oleh Autocillin dengan membuat aplikasi bernama Autocillin Mobile Claim (AMC).

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa