Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kijang Innova Dua Unit Ringsek Depan Belakang, Pantat Terkoyak, Tabrakan Beruntun di Tol Sidoarjo

Irsyaad Wijaya - Jumat, 23 Agustus 2019 | 08:00 WIB
Toyota Innova korban kecelakaan 5 kendaraan tabrakan beruntun di Tol Sidoarjo Rabu (21/8/2019)
PJPR Polda Jatim
Toyota Innova korban kecelakaan 5 kendaraan tabrakan beruntun di Tol Sidoarjo Rabu (21/8/2019)

Otomotifnet.com - Tabrakan beruntun melibatkan tiga mobil, satu truk dan bus PO Mila.

Tepatnya di tol Sidoarjo KM 758+800/A, (arah Kejapanan), Jatim, pukul 18:54 WIB, (21/8).

Berikut lima kendaraan yang terlibat laka beruntun tersebut.

1. Daihatsu Sirion bernopol N 1816 AV
Pengemudi : Faustine Hadi, 32 tahun, Musi 16 Kota Malang.

2. Toyota Kijang Innova bernopol AB 1485 WA
Pengemudi : Puji Budiono, umur 48 tahun, Kaca Piring I /48 Jember.

3. Mitsubishi Fuso Gandeng bernopol P 8057 UL
Pengemudi : Sumarno, 61 tahun, Dsn Bendorejo Tarang Rejo Jember (Tanpa muatan).

4. Toyota Kijang Innova bernopol N 1390 DV.
pengemudi : Farensa Ikman Dedy S, 28 tahun, Sultan Jamil Bandar Lampung.

5. Bus PO Mila bernopol N 7372 US
pengemudi : Poniman, 54 tahun, Dsn Kerajan Jombang Jember.

(Baca Juga: Mobil Dinas Menteri Bakal Ganti, Perusahaan Jusuf Kalla Kalah Tender, Jokowi Pilih Kijang Innova)

Disebutkan, akibat kecelakaan, dua unit Kijang Innova mengalami ringsek depan belakang.

Tampak dalam foto yang beredar, Kijang Innova hitam bernopol N 1390 DV hancur di bagian pantat.

Bahkan bagian belakang sisi kanan terkoyak parah, pun dengan pintu bagasi belakang penyok.

Kaca serta stoplamp sisi kanan pecah hingga bodi terkoyak sampai ke bodi sisi kanan.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa