Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

PCX 150 Mulai Diduakan, Konsumen Beralih ke ADV150, Honda; Kebanyakan Pria

Ignatius Ferdian - Minggu, 25 Agustus 2019 | 09:00 WIB
Honda PCX di Daya Motor, Depok yang sudah dipesan secara inden oleh konsumen.
Harun
Honda PCX di Daya Motor, Depok yang sudah dipesan secara inden oleh konsumen.

Otomotifnet.com - Meluncur beberapa waktu lalu Honda ADV150 langsung menarik perhatian banyak konsumen.

Dengan kehadiran skutik adventure Honda ADV150 sempat ada klaim pasar PCX150 tidak bakal direbut.

Namun ternyata kenyataan berkata lain, seperti contohnya di Jawa Tengah, sebagian pembeli Honda PCX 150 mulai beralih membeli ADV150.

Disebutkan Ronaldo Widjaja, Kepala Wilayah Astra Motor Jateng di Semarang, Jawa Tengah, katanya ada sebagian pemesan PCX 150 pindah beli ke ADV150.

(Baca Juga: Honda ADV150 Bakal Dikapalkan ke Thailand, Harga Akan Lebih Murah Atau Mahal?)

"Ada sebagian (pemesan PCX) yang rata-rata pembeli pria pindah ke ADV150," kata Rolando di acara Astra Honda Motor Technical Skill Contest ( AHM- TSC) 2019.

Rolando mengatakan, pihaknya yakni Astra Motor memfasilitasi konsumen yang kepincut ADV150 namun terlanjur memberikan tanda jadi pada PCX 150.

Jadi, pembeli atau konsumen tetap bisa mendapat motor sesuai yang disukainya.

"Secara prinsip (ganti motor) bisa, kami mengutamakan pembeli yang sudah beri tanda jadi dan ia ingin pindah akan dibantu.

(Baca Juga: Yamaha NMAX Facelift Dikabarkan Muncul Duluan di Indonesia Dari Thailand, Isunya November?)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa