Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Grand Livina Dilumat Jago Merah, Api Berkobar Besar, Dugaan Korsleting Area Mesin

Irsyaad Wijaya - Senin, 26 Agustus 2019 | 15:45 WIB
Nissan Grand Livina terbakar api karena korsleting listrik
TribunnewsBogor.com
Nissan Grand Livina terbakar api karena korsleting listrik

Otomotifnet.com - Sebuah Nissan Grand Livina dilumat si jago merah.

Saat foto diambil, Low MPV masih dikeroyok api dan berkobar besar.

Bodi Grand Livina menjadi merah menyala karena api melumat hingga ke area mesin.

Sayangnya, saat foto diambil, jaraknya lumayan jauh dari lokasi Grand Livina terbakar.

(Baca Juga: Avanza Hingga Corolla DX Ludes Tinggal Rangka, Total 14 Mobil dan 5 Motor, Parkiran Warga Dilalap Api)

Informasi yang didapat, Grand Livina bernopol B 1449 UKN terbakar di Jl Raya Puncak, Gunung Mas, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jabar, (25/8).

Saat terbakar, warga yang berniat melintas mengurungkan niatnya yang saat itu terjadi pukul 01:00 WIB.

Dugaan sementara, Grand Livina terbakar karena korsleting listrik yang berasal dari area mesin.

"Itu mobil Grand Livina. Asal api dari kap mobil, keluar asap awalnya," kata Kepala Damkar Ciawi, Nendri.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa