Otomotifnet.com - Dengan budget Rp 250 juta jangan buru-buru beli mobil baru, karena yang bekas pun ada banyak pilihannya.
Contoh pilihan mobil seken keren mulai dari Honda CR-V, Audi A4, hingga Toyota Camry.
Di dealer Allison Automobile yang berada di Bursa Mobil Bintaro, salah satu sales marketing di sana, Sugianto, memberikan beberapa pilihan mobil dengan harga di bawah Rp 250 juta.
"Honda CR-V tahun 2014 ke bawah masih bisa, Mitsubishi Pajero di bawah 2012 masih bisa Exceed atau pun Dakar," ucap Sugianto (17/9).
(Baca Juga: Punya 10 Varian dan Lebih Murah, Penjualan Sigra Kalah Dari Calya di Agustus 2019)
Mengutip kanal pricelist GridOto.com, Honda CR-V keluaran 2005 hingga 2013, harganya memang di bawah Rp 250 jutaan, berkisar di angka Rp 90 juta hingga Rp 245 jutaan.
Lalu, Mitsubishi Pajero Sport tahun 2009 hingga 2011 banderolnya mulai Rp 200 jutaan hingga Rp 240 jutaan.
Untuk pabrikan Eropa, BMW seri 3 dan Mercy C-Class juga bisa didapatkan, tetapi dengan tahun lansiran yang sedikit 'tua'
"Kalau merek Eropa, bisa dapat Mercy, BMW, Audi juga bisa," kata Sugianto.
(Baca Juga: SUV Bekas Rp 150 Jutaan Banyak Pilihan, Toyota Fortuner Juga Kebeli)
"Mercy C-280 kami jual di angka Rp 240 jutaan itu tahun 2009. Lalu C-200 juga harganya kurang lebih kirip-mirip lah, lebih murah," ujarnya.
Untuk BMW, BMW 320i itu tahun 2010 ke bawah masih masuk ke dalam kriteria mobil bekas di bawah Rp 250 juta.
Berdasarkan data di kanal pricelist GridOto.com, BMW 320i tahun 2005 hingga 2010 harganya berkisar mulai Rp 120 jutaan, hingga Rp 200 jutaan.
Selain itu, Audi A4 lansiran 2012 ke bawah juga bisa didapat dengan harga di bawah Rp 250 jutaan.
(Baca Juga: Peugeot 3008 Bekas Seharga Xpander, Penjual: Khusus Yang Paham)
Untuk jenis sedan lainnya, beberapa merek dari pabrikan Jepang juga bisa diboyong dengan budget demikian.
"Accord dan Camry tahun 2012-an ke bawah harganya sudah di bawah Rp 250 jutaan," jelasnya.
Masih mengutip kanal pricelist GridOto.com, Audi A4 lansiran 2004 hingga 2012, harganya mulai Rp 80 juta hingga Rp 220 jutaan.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR