Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

S&S Pan Shovel 93 Cl Habiskan Rp 600 Juta, Kedux Garage Sabet Best Kustom Bike Show Kustomfest 2019

Fariz Ibrahim - Senin, 7 Oktober 2019 | 18:10 WIB
S&S Pan Shovel 93 Cl Garapan Kedux Garage
Kustomfest
S&S Pan Shovel 93 Cl Garapan Kedux Garage

Otomotifnet.com - Selesai sudah gelaran Kustomfest 2019 bertajuk Back To The Roots yang bertempat di Jogja Expo Center, Yogyakarta (5-6/10).

Kategori Best Kustom Bike Show yang merupakan kategori tertinggi pun jatuh kepada motor Harley-Davidson garapan Kedux Garage asal Bali.

“Konsep modifikasinya Bobber Shinya Kimura Style sesuai permintaan sang customer,"

"Karena saya ngefans juga dengan Shinya Kimura akhirnya jadi semangat untuk garapnya,” buka Komang Gede Santana Putra builder dari Kedux Garage.

(Baca Juga: Kawasaki Ninja 150RR hingga Yamaha RX-King Lupa Jati di Kustomfest 2019)

S&S Pan Shovel 93 Cl Garapan Kedux Garage
Kustomfest
S&S Pan Shovel 93 Cl Garapan Kedux Garage

Waktu pengerjaannya pun terbilang panjang dan baru selesai 1 hari sebelum hari H.

“Sketch awal sudah dari 2017. Lalu mulai garap di awal tahun dan baru selesai kemarin 1 hari sebelum Kustomfest,” ceritanya.

Salah satu yang paling sulit ada pada pembuatan frame sebagai penopang mesin S&S Pan Shovel 93 Cl.

“Rangkanya dibuat dari bahan besi dengan model Gooseneck. Ciri khas Shinya Kimura adalah sudut rake yang besar, resikonya motor jadi gak enak,"

S&S Pan Shovel 93 Cl Garapan Kedux Garage
Kustomfest
S&S Pan Shovel 93 Cl Garapan Kedux Garage

"Tapi akhirnya coba beranikan diri untuk buat dan berhasil,” rincinya.

Sebagai finishing, sebagian besar bodi didominasi warna chrome dan polish.

S&S Pan Shovel 93 Cl Garapan Kedux Garage
Kustomfest
S&S Pan Shovel 93 Cl Garapan Kedux Garage

“Ini dibuat matching dengan warna mesinnya. Kalau ditotal biayanya mencapai Rp 600 juta,” tutup pria ramah ini.

Selamat bli!!

(Baca Juga: Hijet 1000 Jadi Chopper Hingga BeAT Berkepala GL, Ini 7 Motor Modif Mesin di Kustomfest 2019)

S&S Pan Shovel 93 Cl Garapan Kedux Garage
Kustomfest
S&S Pan Shovel 93 Cl Garapan Kedux Garage

Data modifikasi:
Rangka: Custom rigid Gooseneck frame by Kedux Garage
Mesin: S&S Pan Shovel 93 Cl
Transmisi: Gearbox Baker 6 Speed in to four
Pelek depan: 2.50x19 inci
Pelek belakang: 3.00x16 inci
Ban depan: Firestone 4.00-19
Ban belakang: Firestone 5.00-16
Suspensi depan: Springer Zero
Knalpot: Biltwell pipe custom by Kedux Garage
Body works: Aluminum polish custom by Kedux Garage
Jok: Custom by Kedux Garage

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa