Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Ertiga Diincar Pemotor Satria F150, Kaca Pecah, Uang Rp 27 Juta Aman

Irsyaad Wijaya - Rabu, 9 Oktober 2019 | 16:05 WIB
Suzuki Ertiga yang menjadi sasaran maling modus pecah kaca di Jambi
Tribunjambi/Rian Aidilfi
Suzuki Ertiga yang menjadi sasaran maling modus pecah kaca di Jambi

Otomotifnet.com - Suzuki Ertiga milik petugas Lapas Anak Muara Bulian, Jambi diincar maling modus pecah kaca.

Ertiga tersebut bahkan sudah mengalami pecah kaca pintu kiri tengah.

Saat itu, Ertiga dikemudikan Bintang, petugas Lapas Anak Muara Bulian bersama rekannya, Lenni dan Marisa sehabis ambil uang dari bank senilai Rp 27 juta.

Lalu, Ia melanjutkan perjalanan menuju kelurahan Rengan Condong, Muara Bulian untuk membeli makanan di sebuah toko.

(Baca Juga: Toyota Avanza Dibobol Maling Modus Pecah Kaca, CCTV Merekam, Kaca Seolah Jadi Empuk)

"Saat lagi kami memilih makanan di toko itulah kejadiannya. Kami taunya kaca mobil sudah pecah," katanya.

Penuturan warga yang menyaksikan dari kejauhan, pelakunya berjumlah dua orang menggunakan Suzuki Satria F150.

"Setelah kaca dipecahkan, mereka langsung tancap gas bawa tas warna hijau punya Marisa yang kebetulan terletak di kursi penumpang belakang sebelah kiri," sebutnya.

"Tas itu juga berisi uang Rp 1,2 juta," ujarnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa