Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komunitas Roda Dua Suzuki Ngegas Di Sirkuit Sentul Dalam Ajang Fun Race E-Event Seri 1

Panji Nugraha - Kamis, 6 Februari 2020 | 19:20 WIB
Komunitas Roda Dua Suzuki Ngegas Di Sirkuit Sentul Dalam Ajang Fun Race E-Event Seri 1
Istimewa
Komunitas Roda Dua Suzuki Ngegas Di Sirkuit Sentul Dalam Ajang Fun Race E-Event Seri 1

Otomotifnet.com - Ajang fun race bertajuk E-Events 2020 seri pertama telah usai diselenggarakan di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat pada Minggu (26/1).

Mengusung semangat kebersamaan antar bikers, safety riding dan menjunjung sportifitas, E-Events merupakan wadah bagi para bikers yang gemar balapan dan yang ingin menjajal motornya di lintasan sirkuit.

Event ini pun sukses menyedot animo yang besar dari para peserta, tak terkecuali dari komunitas motor.

Salah satunya Suzuki 2-Wheels Community (S2W).

(Baca Juga: Jorge Lorenzo Jadi Pembalap Wildcard Yamaha di MotoGP Catalunya?)

Berlaga di kelas Open Matic dan Pemula, S2W menurunkan Yudi dan Firman sebagai pembalapnya.

Menggunakan Suzuki Skywave dan Lets, kedua pembalap tersebut tampil optimal dengan menyelesaikan 4 lap balapan.

Hasilnya, Yogi sukses meraih podium ketiga. Sedangkan Firman berhasil finish keempat.

“Event ini sangat bermanfaat untuk pembinaan, edukasi dan berlatih menyalurkan hobi, daripada balapan liar di jalanan umum lebih baik di sirkuit,"

"Selain itu bisa untuk bersilaturahmi antar klub dan komunitas motor lainnya, semoga event seperti ini akan terus ada,” ujar Yogi yang juga menjabat sebagai Ketua Umum S2W.

Penulis : Raspatidana

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa