Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tiga Toyota Avanza Dicari Pemiliknya, Sebulan Nginap di Kantor Polisi, Nomor Mesin Dicurigai

Ignatius Ferdian - Kamis, 20 Februari 2020 | 21:20 WIB
Tiga unit Toyota Avanza yang menginap di kantor polisi namun takada pemiliknya
(Dok Polres Pelabuhan Makassar)
Tiga unit Toyota Avanza yang menginap di kantor polisi namun takada pemiliknya

Otomotifnet.com - Tiga unit Toyota Avanza yang disita penyidik Polres Pelabuhan Makassar masih belum ditemukan pemiliknya sejak disita pada Selasa (21/1).

Tiga mobil berwarna putih dan silver itu sebelumnya diamankan di Pelabuhan Soekarno Hatta, di Jalan Nusantara, Makassar, Sulawesi Selatan.

Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Kadarislam mengatakan, penyidik belum bisa mengungkap pemilik mobil lantaran alamat penerimanya di Makassar menggunakan alamat fiktif.

Kini, ketiga mobil tersebut masih berada di halaman kantor polisi dengan dipasangi garis polisi.

(Baca Juga: Toyota Agya Keseret 30 Meter, Mahasiswa Gagal Putar Balik, Langsung Disambut Truk)

"Penerimanya alamat fiktif. Mereka menunggu di pelabuhan barangnya tapi karena ketangkap duluan mobilnya jadinya mereka gak berani untuk mendekat," ucap Kadarislam saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon (20/2).

Mantan Kapolres Bone ini belum menyimpulkan apakah 3 mobil yang disita itu merupakan barang selundupan ataupun curian.

Namun, saat diamankan, ketiga mobil tersebut tidak memiliki kelengkapan surat-surat resmi.

Begitu pun saat polisi mengecek nomor polisi mobilnya, tidak sesuai dengan nomor mesin dan nomor rangka.

(Baca Juga: Honda Brio Melaju 110 Km/Jam, Hancur Terjang Scoopy dan BeAT, Suami Istri Tewas)

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa