Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengurusan Tilang Elektronik Tidak Libur, Polisi Bertugas Seperti Biasa

M. Adam Samudra,Ignatius Ferdian - Selasa, 17 Maret 2020 | 19:05 WIB
Thermogun milik Ditlantas Polda Metro Jaya
Adam Samudra
Thermogun milik Ditlantas Polda Metro Jaya

Otomotifnet.com - Meski Indonesia sedang ramai virus Corona, Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar memastikan, kepolisian tetap bertugas dan membuka layanan untuk masyarakat.

Salah satu pelayanan di Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya yang tetap buka adalah pengurusan pelanggaran yang dilakukan pengendara motor dengan menggunakan kamera sistem Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE).

Menurut Fahri, polisi tetap harus bertugas meskipun wabah corona atau Covid-19 sedang melanda Jakarta.

"Tidak ada kata libur. Polri tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat. Tapi tentunya tetap dengan menjalankan protokol pencegahan penyebaran virus corona," kata Fahri Siregar di Jakarta (17/3).

(Baca Juga: Bekasi Siap Terapkan Tilang Elektronik,Sudah Diuji Coba, Ini Daftar Dendanya)

Seorang Polisi tak libur saat wabah Corona menyerang Jakarta
Adam Samudra
Seorang Polisi tak libur saat wabah Corona menyerang Jakarta

Fahri menilai di gedung Gakkum Ditlantas Polda Metro telah mengantisipasi pencegahan virus tersebut dengan beberapa metode.

"Kami lakukan pemasangan hand sanitizer di loket layanan, pengecekan suhu panas masyarakat dengan thermal gun dan menyiapkan ruang isolasi yang bekerjasama dengan rumah sakit terdekat untuk pengecekan seseorang yang diduga suspect virus corona," tegasnya.

Sebelumnya, Ditlantas Polda Metro Jaya resmi memberlakukan penindakan terhadap pengendara sepeda motor yang melakukan pelanggaran menggunakan sistem kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) (1/2).

Seperti diketahui, saat ini wabah Corona sedang melanda Indonesia.

(Baca Juga: Urus Tilang E-TLE Anti Ribet, Bisa Pilih Online Atau Manual, Ini Prosedurnya)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa