Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

New Sirion Punya 3 Fitur Unik, Mobil di Kelasnya Enggak Punya?

Rendy Surya - Selasa, 24 Maret 2020 | 12:00 WIB
Daihatsu New Sirion
Daihatsu
Daihatsu New Sirion

Otomotifnet.com - Selain Daihatsu Ayla yang tampil dengan wajah baru, Daihatsu New Sirion juga alami ubahan minimalis.

Generasi ketiga ini diberikan penambahan aerokit atau body kit serta two tone side stone guard yang baru.

“Kami menyasar segmen anak muda yang pengin mobilnya terlihat lebih sporty,” terang Mark Widjaja, Head of Styling Design PT. Astra Daihatsu Motor saat peluncuran secara live digital (19/3) lalu.

Untuk bagian dalam, memang ubahan tak banyak. Hanya head unit saja yang kini ukurannya lebih besar yang punya fitur Mirror Link.

Daihatsu Sirion dilengkapi slot USB di bagian jok pengemudi sisi kiri
Daihatsu
Daihatsu Sirion dilengkapi slot USB di bagian jok pengemudi sisi kiri

Namun begitu, Sirion ini disematkan fitur yang unik.

Ya, ada slot USB di bagian jok pengemudi sisi kiri yang fungsinya untuk mengisi baterai ponsel penumpang di baris belakang.

Fitur USB yang disematkan di samping jok ini, tidak ditemui di mobil sekelasnya. 

Lucunya lagi, Daihatsu juga menyiapkan saku jaring untuk menyimpan ponsel.

Sisi kanan jok penumpang depan juga diberi tambahan hanger atau gantungan dengan pengunci.

Fungsinya untuk menggantung plastik belanjaan.

Fitur-fitur ini memang simpel, namun menambah nilai kepraktisan sebuah mobil.

Soal dapur pacu, tak ada ubahan sama-sekali. Mesin 1NR-VE 1.3L (1.329 cc) DOHC Dual VVT-i. Mesin ini juga dipakai di Daihatsu Xenia.

Kini New Sirion dijual dengan harga Rp 200.100.000 untuk tipe transmisi manual (M/T) dan Rp 214.850.000 untuk tipe transmisi otomatis (A/T).

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa