Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Auto2000 Ubah Website Jadi E-Commerce, Beli Mobil, Suku Cadang dan Aksesori Secara Online

Irsyaad Wijaya - Jumat, 27 Maret 2020 | 21:25 WIB
Auto2000 Digiroom
Auto2000
Auto2000 Digiroom

Otomotifnet.com - Auto2000 melakukan gebrakan besar di awal 2020 dengan mengubah website resmi menjadi sebuah e-commerce.

Menu utamanya untuk menjual mobil baru, suku cadang, dan aksesoris resmi Toyota di Indonesia.

Transformasi ini membuat Auto2000 Digiroom, sebutan untuk website baru Auto2000 dan aplikasi mobile Auto2000, sebagai e-commerce pertama untuk sebuah dealer otomotif di Indonesia.

"Sekarang business model berubah, kemudahan dan kenyamanan dalam melakukan transaksi dan menikmati layanan secara online menjadi kebutuhan utama customer di Indonesia," kata Martogi Siahaan, Chief Executive Auto2000, dari siaran persnya, (26/3/20).

(Baca Juga: Auto2000 Glodok Plaza, Showroom Modern yang Keluar Dari Pakem Tradisional)

"Dari perspektif inilah, Auto2000 melakukan improvement untuk memberikan kemudahan pada pelanggan, AutoFamily," lanjutya

"Mulai dari dihadirkannya Tasia, chatbot otomotif pertama di Indonesia pada tahun 2019 lalu, kini Auto2000 Digiroom hadir layaknya 'Toyota Showroom in Your Pocket'," jelasnya.

Melalui website baru www.auto2000.co.id maka Auto2000 berupaya mentransformasi transaksi pembelian mobil baru yang selama ini hanya terbatas pada ofline menjadi siap di platform digital.

Pembelian mobil baru Toyota baik secara tunai maupun kredit, menikmati fasilitas purna jual, membeli suku cadang atau aksesoris, trade-in atau tukar tambah kendaraan sembari work from home.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa