Otomotifnet.com - Kecelakaan maut truk tronton Nissan dan truk Hino bikin geger warga Cianjur.
Sebab dua truk tersebut mengalami kerusakan yang parah hingga mengakibatkan korban meninggal dunia.
Menurut informasi kecelakaan truk tersebut terjadi di Jalan Raya Cianjur-Sukabumi, Kampung Gombong, Desa Songgom, Kecamatan Gekbrong, Cianjur, Jawa Barat (18/4) dinihari.
Dari foto-foto yang beredar terlihat kepala truk tronton Nissan bernomor polisi B-9457-YN hancur.
Baca Juga: Mudik Lebaran 2020 Potensi Dilarang, Kemenhub Akan Bahas Kembali
Besi-besinya patah, penyok dan sudah copot dari tempatnya, bahkan sama sekali tak terlihat sebagai kepala truk.
Bak truk juga hancur, sebagian dari sisi-sisinya telepas, bahkan terlihat mesin sampai terurai.
Di jalanan, masih terlihat bekas goresan tanah akibat garukan truk yang dipaksa berhenti dan menabrak rumah.
Kronologi awalnya, truk tronton boks Nissan mengalami blong rem dan menabrak truk lainnya.
Baca Juga: Pajero Sport Berendam Waktu Subuh, Ban Copot, 7 Penumpang 'Hilang'
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR