Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Motor Jepang Hentikan Sementara Produksi, Hindari Penyebaran Corona

F Yosi - Sabtu, 25 April 2020 | 09:45 WIB
Kantor Pusat Yamaha Motor Co., Ltd
F Yosi/Otomotifnet
Kantor Pusat Yamaha Motor Co., Ltd

Otomotifnet.com - Yamaha Motor Co., Ltd. yang pusat kantornya di wilayah Iwata, Shizuoka Jepang mengumumkan (24/4) sementara menutup lokasi bisnis, pabrik, dan kantor di Jepang selama lima hari, mulai 18 hingga 22 Mei untuk menghindari penyebaran Covid-19.

Namun ada pabrik yang tidak tutup, yaitu Pabrik di wilayah Hamamatsu, karena menggunakan robot dan Pabrik Miyakoda yang juga menggunakan jasa robot yang berpusat di Kita Ward, Hamamatsu, Kota Shizuoka.

Selain itu, perakitan motor dan pabrik Minami Fukuroi di Fukuroi dan Yamaha Kumamoto Products Co., Ltd. di Yatsushiro, akan melakukan penyesuaian produksi mulai 1 hingga 15 Juni.

Pada tahun 2014 OTOMOTIFNET pernah berkunjung di area pabrik yang seperti kota kecil ini, bayangkan saja, bisa dibilang semua fasilitas tersedia di area yang hampir semua milik Yamaha Motor Co, Ltd.

Beberapa motor produk Indonesia terpajang dengan rapi, saat OTOMOTIFNET berkunjung ke Yamaha Motor Co. Ltd tahun 2014
F Yosi/Otomotifnet
Beberapa motor produk Indonesia terpajang dengan rapi, saat OTOMOTIFNET berkunjung ke Yamaha Motor Co. Ltd tahun 2014

Mempunyai luas 534,101 m2 dan karyawan kurang lebih 10.000, selain memproduksi motor, mesin mobil, motor listrik juga merakit produk-produk rumah tangga.

Ditambah adanya kantor, museum, restoran, mall, bahkan Yamaha juga mempunyai stadion sepakbola dengan nama Yamaha Stadium dan nama timnya Jubilo Iwata.

Tentunya yang paling asik saat mengunjungi museum The Communicaton Plaza yang merupakan wadah untuk memberikan informasi kepada pelanggan setia Yamaha.

Mulai dari sejarah balap sampai perkembangan teknologi mesin dari awal sampai terkini.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa