Otomotifnet.com - Di motorsport, helm bukanlah sekadar pelindung kepala biasa bagi pembalap mobil ataupun motor.
Helm juga kerap menjadi identitas mereka di lintasan, ditambah desain yang apik maka bisa menjadi motivasi bagi pembalap.
Desainer grafis helm memang punya andil besar, di kancah dunia ada Starline Designer dan Drudi Performance yang tidak diragukan lagi kiprahnya.
Namun di Tanah Air, juga banyak desainer grafis helm yang tak kalah apik dalam membuat grafis.
Baca Juga: Helm Gonta-ganti Rawan Virus Corona, Lebih Baik Dihindari, Ini Kata Dokter
Desain tersebut bisa berasal dari hasil diskusi dengan pembalap yang bersangkutan atau pihak desainer membuat beberapa pilihan dulu yang nantinya akan dipresentasikan dengan pembalap yang menjadi konsumennya.
TEKNIK
Setelah grafis dan pilihan warna ditentukan, maka akan masuk ke proses pengerjaan.
Dua teknik yang cukup populer di kancah balap saat ini adalah airbrush dan water decall.
Ronita Digital Helmet (RDH) terkenal dengan teknik water decall.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR