Otomotifnet.com - PT Piaggio Indonesia punya beberapa model Vespa edisi khusus yang dijual terbatas.
Modelnya seperti Vespa Primavera Yatch Club Edition yang meluncur pada 2018 lalu dengan banderol Rp 42 juta on the road Jakarta.
Lalu ada juga model lain yakni Vespa Sprint Notte yang unitnya terbatas dengan harga pada 2019 lalu sebesar Rp 48,5 juta on the road Jakarta.
Keduanya diproduksi dan dijual untuk pasar global, dan Indonesia kebagian jatah yang enggak banyak, jadi ini bisa dibilang varian limited.
Baca Juga: Vespa Sprint 150, Unit Bekas Paling Laris, Pasaran Mulai Rp 30 Jutaan
"Karena unit terbatas, motor ini jadi eksklusif dan harganya stabil atau malah naik untuk versi bekasnya," ujar Amos Ivan dari Vescooter, showroom motor bekas khusus Vespa modern.
Menurut Amos, harga bekas keduanya gelap, tapi tetap ada banderolnya.
Vespa Primavera Yatch Club Edition bekas dikisaran Rp 52 juta dan Vespa Sprint Notte Rp 53-55 jutaan.
"Tapi kita jual untuk Primavera Yatch Club Rp 48 juta saja, dan untuk Sprint Notte karena stok kita punya sudah modifikasi, dijual Rp 85 juta," beber Amos.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR