Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Ninja ZX-25R Berknalpot Yoshimura Suara Dipamerkan, Api Biru Menyambar

Antonius Yuliyanto - Jumat, 15 Mei 2020 | 23:15 WIB
Kawasaki Ninja ZX-25R pakai knalpot Yoshimura
Youtube Kawasaki Indonesia
Kawasaki Ninja ZX-25R pakai knalpot Yoshimura

Otomotifnet.com - Demi semakin menggoda calon konsumen, PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kembali memamerkan kemampuan Ninja ZX-25R di akun YouTube resminya.

Kali ini yang disuguhkan adalah raungan mesin yang knalpotnya sudah diganti Yoshimura.

Lengkingan suara yang keluar saat mesin digeber hingga putaran tinggi terdengar sangat khas mesin 4 silinder dengan stroke pendek.

Suaranya merdu dan melengking sangat tinggi! Malah tiap tutup gas muncul loncatan api biru dari knalpot.

Baca Juga: Karburator Keihin PE Lokal, Mulai Rp 350 Ribu, Lebih Jos dari Versi Luar

Mesin Ninja ZX-25R yang punya stroke sangat pendek, memang bisa berkitir sangat tinggi, di takometernya tertera mulai redline di 17.000 rpm.

Menurut Michael C. Tanadhi, Head Sales And Promotion PT.  KMI, mesin Ninja ZX-25R ini mampu mengeluarkan tenaga lebih dari 45 dk.

Sebagai pembanding, Ninja 250 yang 2 silinder hanya sekitar 38,8 dk saja.

Mesin Ninja ZX-25R ini spesifikasinya 4 langkah 4 silinder segaris DOHC 16 katup, berpendingin cairan dengan transmisi 6 percepatan.

Fitur yang disuguhkan sangat modern. Seperti kontaknya, meskipun masih pakai anak kunci konvensional tapi sudah dilengkapi immobilizer.

“Pokoknya kita pikirkan juga dong untuk keamanannya,” rinci Michael.

Ada juga fitur riding modes yang oleh Kawasaki disebut Power Mode, ada 2 pilihan yaitu L (Low) dan F (Full). Fitur ini seperti yang ada di mayoritas big bike Kawasaki.

Adanya fitur Power Mode itu tentu juga didukung dengan penggunaan teknologi Ride by Wire di sistem gasnya.

Selain itu, ada juga fitur TCS (Traction Control System) untuk menjaga roda belakang selip saat berakselerasi.

Pada bagian suspensi, jelas terlihat jika ZX-25R pakai suspensi depan upside down berlabel Showa, tipenya SFF-BP (Separate Function Fork-Big Piston) dengan as 37 mm.

Sedang belakang pakai tipe Horizontal Back-link seperti yang dipakai tunggangan supersport bahkan juga ZX-10R.

Intip pula bagian pengereman, untuk depan pakai disc semi-floating berdiameter besar yang dijepit kaliper monoblok 4 piston dengan radial mount.

Sementara belakang pakai kaliper 1 piston.

Untuk harga, infonya ada di kisaran Rp 100 juta.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa