Otomotifnet.com - Informasi detail mengenai Kawasaki Ninja ZX-25R sedikit demi sedikit mulai terkuak, lewat bocoran halus yang didapat OTOMOTIF.
Selain spesifikasi mesin hingga performa, fitur yang disematkan Kawasaki pada Ninja ZX-25R pun bisa dikupas.
Dari sisi spesifikasi, Ninja ZX-25R pakai dapur pacu 4 langkah 4 silinder segaris DOHC 16 katup, injeksi, berpendingin cairan.
Kapasitas murninya 249,6 cc yang didapat dari bore x stroke 50 mm x 31,8 mm.
Ukuran bore x stroke ZX-25R tersebut lebih overbore dibanding pendahulunya, ZXR250 yang pakai ukuran 49 mm x 33,1 mm.
Baca Juga: Honda CRF150L Bore Up Pakai Oil Cooler, Letaknya Ngumpet, Bebas Gerah
Tampaknya hal itu dilakukan Kawasaki agar bisa memasang ukuran klep lebih besar, efeknya jumlah udara yang masuk lebih banyak.
Juga memungkinkan putaran mesin maksimal lebih tinggi kendati piston speed sama dengan ZXR250, sehingga tenaga yang dihasilkan lebih besar.
Rasio kompresi ZX-25R cukup tinggi, 11,5:1.
Bahan bakar yang disarankan pakai bensin dengan kandungan RON minimal 91, artinya minimal sekelas Pertamax (92).
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR