Otomotifnet.com - Danilo Petrucci punya peluang besar gabung di tim KTM untuk MotoGP 2021.
Seperti yang diketahui, Petrucci sedang dikabarkan dekat dengan KTM dan Aprilia usai didepak dari Ducati.
Dibanding Aprilia yang masih menunggu kasus Andrea Iannone, KTM bisa dibilang lebih memungkinkan.
Terutama mengingat posisi KTM yang butuh seorang pembalap berpengalaman.
Baca Juga: Honda, Yamaha, Dan Suzuki Bisa Kekurangan Mekanik, Imbas MotoGP Fokus di Eropa
KTM mulai ancang-ancang setelah hampir dipastikan kehilangan Pol Espargaro yang merapat ke Repsol Honda.
Mempertahankan Pol memang rencana utama pabrikan bermarkas Mattighofen, tapi cukul sulit mengingat yang dihadapi adalah tim tersukses dalam sejarah MotoGP.
Dilansir dari Corsedimoto.com, Petrucci bersama sang manajer, Alberto Vergani, akan terbang ke Austria dalam beberapa hari ke depan untuk diskusi serius dengan KTM.
KTM sempat digosipkan memikirkan nama lain, yakni Cal Crutchlow.
Baca Juga: Jadwal MotoGP 2020 Dikritik Bos Tim Yamaha, Merasa Tak Adil Banyak Seri di Spanyol
Sayangnya meski berpengalaman, Crutchlow yang hampir 35 tahun sudah terlalu tua.
Apalagi Crutchlow sepaket dengan sponsornya, Monster Energy, yang tentu tidak akan bisa membawanya ke KTM yang disponsori Red Bull.
Crutchlow kemungkinan akan pensiun usai MotoGP 2020 ini karena tim LCR akan menampung Alex Marquez yang jadi korban direkrutnya Pol Espargaro ke Repsol Honda.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR