Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CBR150R dan CB150R Buritan Amblas? Pasang Pengganjal Monosok Ini

Fariz Ibrahim - Selasa, 23 Juni 2020 | 22:55 WIB
Ilustrasi Honda Cb 150R
Dok. Otomotif
Ilustrasi Honda Cb 150R

Otomotifnet.com – Seiring berjalannya waktu pemakaian, komponen pada motor pasti ada yang mengalami penurunan kinerja.

Terlebih bagi mereka yang selalu menggunakan motor tersebut setiap hari dengan jarak tempuh jauh atau dengan bobot berlebih.

Penurunan kiberja ini seperti tenaga motor yang berkurang, fungsi pengereman yang menjadi kurang pakem, juga sokbreker yang jadi lebih empuk.

Peninggi monosok untuk CB 150R dan CBR 150R uatan 902 Garage

Atas dasar hal itu, 902 Garage menawarkan peninggi monosok untuk Honda CB150R dan CBR150R.

 Baca Juga: Honda CBR150R Pakai Upside Down CBR250RR, Rp 8 Jutaan Makin Sporty

“Biasanya di CB150R, selain karena mau ninggiin sok belakang juga karena monosok standarnya pada amblas,” buka Yusa Firdaus dari 902 Garage.

Untuk menjamin peninggi soknya kuat, tentu harus dibuat dari bahan berkualitas.

“Dibuat dari bongkahan baja trus dibubut. Bagian bawahnya tebal 5 mm, atasnya 2 cm,” tunjuk Yusa yang bengkelnya ada di Rawa Bebek, Bekasi.

Peninggi monosok buatan 902 Garage dibuat dari baja yang kuat
902 Garage
Peninggi monosok buatan 902 Garage dibuat dari baja yang kuat

Peninggi yang membuat monosok lebih panjang 3 cm ini dibanderol dengan harga Rp 145 ribu.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa