Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Sigra Terlacak, Dipinjam 2 Maling, Gasak Genset di Gudang Masjid

Irsyaad Wijaya - Selasa, 7 Juli 2020 | 12:30 WIB
Daihatsu Sigra, tiga genset dan kunci roda jadi barang bukti dua maling dan satu penadah
Dok. Polsek Bukit Batu Bengkalis
Daihatsu Sigra, tiga genset dan kunci roda jadi barang bukti dua maling dan satu penadah

Otomotifnet.com - Daihatsu Sigra yang merupakan mobil rental terlacak usai dipakai 2 orang maling yang menggasak genset di gudang masjid.

Aksi pencurian ini dilakukan oleh tiga orang yang masing berinisial ANB (21) warga Mengkapan, Sungai Apit kabupaten Siak, EP (18) warga Desa Busur, Sungai Apit Kabupaten Siak dan penadah berinisial SU (40) warga Desa Lalang, Sungai Apit Kabupaten Siak.

Tertangkapnya tiga orang ini berawal dari laporan pengurus Masjid Al Mujahidin Desa Pangkalan Jambi, Bukit Batu ke Mapolsek Bukit Batu, (1/7/20) lalu.

"Setelah dilakukan penelusuran melalui CCTV yang terpasang di area masjid, sekitar pukul 00.48 WIB sebuah Daihatsu Sigra nopol BM 1483 SW masuk ke pekarangan masjid," kata Kasat Reskim Polres Bengkalis, AKP Andrie Setiawan, (6/7/20).

Baca Juga: Toyota Avanza Terguling Usai Dipepet, Terlibat Kejar-kejaran, Isi Kabin Jadi Bukti

"Dari kabin Sigra tersebut keluar dua orang pria menuju belakang masjid, kemudian beberapa waktu berselang mereka keluar sambil menenteng genset lalu memasukkannya ke bagasi," terang Andrie.

Berdasarkan rekaman CCTV ini petugas unit Reskrim Polsek Bukit Batu melakukan pelacakan pelat nomor tersebut.

Hasil pelacakan ternyata pemilik Daihatsu Sigra beralamat di Desa Rempak Kabupaten Siak.

"Jumat sore kemarin Unit Reskrim Polsek Bukit Batu langsung meluncur ke alamat pemilik kendaraan," ujarnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa