Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mazda CX-3 GT Buktikan Kaki-Kakinya Bisa Muat Pelek 22 Inci!

Andhika Arthawijaya - Selasa, 14 Juli 2020 | 22:40 WIB
Tampang keren Mazda CX-3 GT 2018 milik Guntur Prasetyo
Kyn/Tabloid OTOMOTIF
Tampang keren Mazda CX-3 GT 2018 milik Guntur Prasetyo

Otomotifnet.com - Kalau Mazda CX-5 atau CX-9 dipakaikan pelek gambot ukuran 20-22 inci, memang sangat mungkin dilakukan karena ruang sepatbornya lumayan besar.

Tapi jika pelek sebesar itu dipasangkan ke Mazda CX-3, heemm.. apa bisa?

"Bisa dong, ini buktinya!" seru Guntur Prasetyo seraya menunjuk ke arah CX-3 GT keluaran 2018 miliknya .

Apalagi penggunaan pelek 22 inci bermerek mobilnya ini membuatnya kelihatan beda banget. Cakep..!

Baca Juga: Iseng Ikut Kontes Audio, Eh, Mazda CX-3 Ini Malah Gondol Juara!

Mazda CX-3 GT Guntur tampak belakang
Kyn/Tabloid OTOMOTIF
Mazda CX-3 GT Guntur tampak belakang

Namun ternyata menjejali pelek sebesar itu, tak semudah seperti yang terlihat saat terpasang.

"Sebelumnya saya sempat pakai pelek 19 inci, terus penasaran langsung pengin coba pasang pelek 22 inci ini," tukas anggota komunitas CX3ID ini.

Beruntung pas ada yang jual pelek yang terpasang sekarang ini, "Pelek ini sudah mulai jarang terlihat, tapi masih keren banget," seru Guntur.

Pelek Trafficstar RTV buatan Jepang berukuran 22x9,5 inci dengan finishing polish ini, dibalut ban Achilles Desert Hawk ukuran 245/30R22.

Alhasil membuat CX-3 Guntur terlihat lebih mewah dan elegan.

Untuk menceperkan suspensinya, pria 35 tahun ini menggunakan per custom.

Namun saat pengaplikasinnya bukan tanpa masalah, "Ban bergesekan dengan cover dalam sepatbor pas belok," keluh pemukim di Cirendeu ini.

Solusinya, ada bagian yang dipanasi dan sedikit diketok. "Sekarang sudah aman," ucapnya.

Ubahan pada suspensi, yakni dengan mengganti per custom
Kyn/Tabloid OTOMOTIF
Ubahan pada suspensi, yakni dengan mengganti per custom

Selebihnya, Guntur mengganti speaker depan dengan Morel Elate 602 dengan tetap di tempat speaker aslinya.

"Jadi, tetap seperti speaker OEM, hehehe..," kekehnya. Mantap!

DATA MODIFIKASI

Kaki-kaki : Pelek Trafficstar RTV 22x9,5 inci, ban Achilles Desert Hawk 245/30R22, sokbreker dan per custom

Interior & Audio : Speaker Morel type elate 602 OEM look, Processor Venom Pandora series VPR 6.6

Editor : Andhika Arthawijaya
Sumber : Tabloid Otomotif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa