Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pajero Sport Anggota Korlantas Polri Makin Bermasalah, Hantam 6 Mobil, Pelat Nomor Tak Sesuai STNK

Irsyaad Wijaya - Selasa, 11 Agustus 2020 | 15:25 WIB
Kondisi enam mobil yang diterjang Mitsubishi Pajero Sport di kota Padang
TribunPadang.com/Reziazwar
Kondisi enam mobil yang diterjang Mitsubishi Pajero Sport di kota Padang

Otomotifnet.com - Kasus kecelakaan Mitsubishi Pajero Sport yang hantam 6 mobil di Jl M Yamin, depan Balai Kota Lama, kota Padang, Sumbar makin bermasalah.

Sebab, pelat nomor Pajero Sport yang dikemudikan anggota Korlantas Polri tersebut tak sesuai dengan yang tertera di STNK.

Fakta ini dilontarkan langsung oleh Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto.

"Pajero Sport dengan nopol BA 74 TI tidak sesuai dengan nopol yang tertera di STNK," kata Kombes Pol Satake, (10/8/20).

Baca Juga: Pajero Sport Dibawa Anggota Korlantas Polri, Hantam 6 Mobil, Hancur Berceceran

Mitsubishi Pajero Sport tabrak 6 mobil di kota Padang, Sumatera Barat
TribunPadang.com/Reziazwar
Mitsubishi Pajero Sport tabrak 6 mobil di kota Padang, Sumatera Barat

Hingga saat ini pihak kepolisian telah mengecek dokumen Pajero Sport tersebut hingga diketahui nopol aslinya yakni BA 1989 BI, melainkan bukan yang terpasang, BA 74 TI.

Ia menyebutkan, Pajero Sport warna hitam tersebut dikemudikan oleh seseorang anggota Korlantas Mabes Polri bernisial, AKP RN (31).

Beruntung imbuhnya seusai inseden tidak ada korban jiwa, kecuali dua juru parkir yang mengalami cedera lalu dibawa ke rumah sakit di Kota Padang.

"Seorang juru parkir tersebut bernama Hendri yang mengalami cedera di bagian kepala, batang hidung patah, dan luka lebam di kedua mata dibawa ke rumah sakit RSUP M Djamil Padang untuk mendapat perawatan," ujarnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa