Otomotifnet.com - Honda HR-V mendadak terbakar hingga ludes luar dalam di desa Cipadung, Cikijing, Majalengka, Jawa Barat, (19/8/20).
Seluruh bagian tak bersisa, hingga isi kabin meleleh dan cat luar terkelupas.
Serta semua kaca pecah, lampu depan belakang habis dilahap si jago merah sekitar pukul 20:00 WIB.
Aksi pemadaman ini dilakukan oleh Petugas Pemadam Kebakaran Kabupaten Kuningan.
Baca Juga: Suzuki APV Dilumat Api, Kabin Ludes Tak Tersisa, Korsleting Jadi Dugaan
Menurut Kepala UPT Damkar Kuningan, Khadafi Mufti dalam keterangan terhadap awak media mengatakan, awal muncul ada video yang tersebar di grup percakapan WhatsApp warga Kuningan.
Dalam video itu terlihat ada insiden kebakaran Honda HR-V diperkirakan berlangsung pada pukul 20.00 WIB.
"Sementara belum bisa dijelaskan kronologi dan keterangan korban atau kerugian. Namun kobaran api berhasil di padamkan," katanya.
Alasan petugas Damkar Kuningan terjun, kata dia, karena peristiwa itu terjadi di Cipadung.
"Damkar Kabupaten Majalengka jauh dari TKP, maka kejadian kebakaran ditangani oleh Damkar Kuningan, yang kebetulan jaraknya terdekat," ujarnya.
Informasi awal, kebakaran Honda HR-V bernopol D 1080 MEY yang dikemudikan M Iqbal Nurhidayat (25 tahun), warga Perum Sindang Kasih RT 33 RW 17, Jl Semar B.19, Majalengka Wetan, Kabupaten Majalengka.
"Dugaan sementara kebakaran disebabkan oleh arus pendek atau korsleting jaringan kelistrikan pada kendaraan," katanya.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR