Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

SM Sport SM3 Nyaman Buat Harian, Posisi Duduk Santai, tapi Keempukan?

Antonius Yuliyanto - Selasa, 15 September 2020 | 20:50 WIB
Posisi duduk SM Sport SM3
F Yosi/otomotifnet.com
Posisi duduk SM Sport SM3

Bagaimana dengan handling? Punya bobot 184 kg memang bukan tergolong ringan, wajar untuk besutan 400 cc.

Efeknya adalah buat kecepatan tinggi terasa mantap enggak mudah goyang.

Hanya saja buat macet-macetan memang kurang lincah, apalagi panjang keseluruhan lebih dari 2 meter (2.075 mm).

Karakter suspensi untuk depan tergolong pas ketika ditunggangi rider berbobot 64 kg.

Hanya saja yang belakang dengan setelan preload standar ternyata terlalu empuk, gampang mentok atau bottoming, apalagi jika untuk berboncengan dan melibas polisi tidur.

Jadi minimal setelan preload wajib seting ulang diperkeras, biar enggak mudah mentok lagi.

Data Tes SM Sport SM3:
0-60 km/jam: 3,5 detik
0-80 km/jam: 5,0 detik
0-100 km/jam: 7,1 detik
0-100 m: 6,6 detik (@96,3 km/jam)
0-201 m: 9,9 detik (@118,5 km/jam)
0-402 m: 15,6 detik (@137,1 km/jam)
Top speed spido: 155 km/jam
Top speed Racelogic: 150,4 km/jam
Konsumsi bensin: 22 km/liter

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa