Transmisi 5 percepatan. Basis mesin ini dipertahankan sampai stop produksi.
Generasi ini pada 1987 sempat mengalami minor change, dari catatan OTOMOTIF, ada perubahan di crankshaft dan rasio.
Tampilan mesin jadi cenderung serba hitam dari sebelum silver.
Lalu mulai pakai cakram yang berlubang garis jarang-jarang. Sokbreker belakang ulir masih rapat, namun selongsong di sisi atas ditanggalkan.
Selanjutnya pada 1992 juga ada perubahan, dan mulai pakai part lokal karena desakan pemerintah.
Dan tentu saja ada perubahan di grafis. Detailnya tampak beda sepatbor jadi pakai bahan plastik, termasuk pelindung rantainya.
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR