Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Kijang KF20 Teronggok Jadi Bangkai, Dalang Kebakaran SPBU di Wonosobo, Pengemudi Buron

Irsyaad Wijaya - Rabu, 30 September 2020 | 10:15 WIB
Toyota Kijang Kotak KF20 teronggok di samping dispenser pom bensin, jadi dalang terbakarnya SPBU 4456305 di Wonosobo, Jawa Tengah
TribunJateng.com/Khoirul Muzaki
Toyota Kijang Kotak KF20 teronggok di samping dispenser pom bensin, jadi dalang terbakarnya SPBU 4456305 di Wonosobo, Jawa Tengah

Otomotifnet.com - SPBU 4456305 di Jl Banyumas KM 11, Selokromo Leksono, Wonosobo, Jawa Tengah ludes terbakar.

Tampak dispenser BBM gosong serta pilar-pilar dan atap ambrol akibat jilatan api, (29/9/20).

Serta di samping dispenser teronggok Toyota Kijang kotak, KF 20 yang ikut menjadi bangkai karena diduga menjadi sumber api yang membakar SPBU tersebut.

"Untuk sebab pastinya masih diselidiki tim Labfor," kata Sales Branch Manager Pertamina MOR IV, Muhammad Yoga Prabowo, (29/9/20).

Baca Juga: Kijang Kapsul Bodi Gosong, Kaca Pecah di SPBU, Percikan Api Muncul Usai Isi BBM

Yoga mengungkapkan, dari informasi di lapangan, insiden kebakaran berawal dari Toyota Kijang KF20 lansiran 1984 tersebut mengisi BBM jenis Pertalite sebanyak 50 liter di SPBU 4456305.

Setelah selesai mengisi dan mesin hendak dinyalakan, tak diduga, terjadi percikan api dari bagian mesin.

Pengemudi yang panik kemudian lari meninggalkan Kijang kotak tersebut yang terbakar.

Alhasil kobaran api ikut menyambar dispenser SPBU hingga menjalar ke bangunan lain.

"Sampai saat ini pengemudi masih dalam pencarian," katanya.

Sumber: https://jateng.tribunnews.com/2020/09/29/kronologi-kebakaran-spbu-selokromo-berawal-percikan-api-dari-kijang-tua

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa