Otomotifnet.com - Honda CB150R Streetfire mengalami kecelakaan maut hingga rompal di jalan Samarinda-Bontang, Kalimantan Timur.
Selain CB150R bernopol KT 5066 ZZ yang dikendarai Arif Muhammad Sutaryono, juga melibatkan Yamaha MX King bernopol KT 5724 IH yang dibawa Darmawan berboncengan dengan Dede Riansyah.
Kecelakaan yang membuat Arif Muhammad Sutaryono (23) tewas ini terjadi sekitar pukul 11:40 WITA, (21/10/20).
Awalnya CB150R tersebut dikendarai korban tewas dari arah Bandara APT Pranoto menuju Kota Tepian.
Baca Juga: Honda CB150 Verza Tergeletak, Pengendara Tak Bernyawa, Gran Max Ditahan Polisi
Saat mendekati lokasi, pengendara CB150R melebar ke kanan masuk ke jalur lawan.
Nahas, saat bersamaan dari arah berlawanan disambut Yamaha MX King yang dikendarai Darmawan (27) berboncengan dengan Dede Riansyah (27) dengan kecepatan tinggi.
Tanpa bisa menghindar, bagian depan CB150R dan MX King saling menghantam keras hingga remuk.
"Karena sudah dekat tidak sempat mengurangi kecepatan," jelas Kanit Laka Lantas Polresta Samarinda, Ipda Henny Merdekawati, (21/10/2020).
Bahkan MX King yang ditunggangi Darmawan dan Dede Riansyah terpental.
Dalam insiden ini Arif Muhammad tewas seketika akibat luka berat pada bagian kepala.
Sedangkan Darmawan mengalami luka ringan dan dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdul Wahab Sjahranje (AWS).
"Selanjutnya, kami masih akan mintai keterangan juga dari korban lain yang masih mendapat pertolongan di rumah sakit," tutup Henny.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR