Otomotifnet.com - Dalam memperingati Hari Listrik Nasional ke-75, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) meluncurkan fasilitas Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU), Selasa (3/11/2020).
Peluncuran tersebut dilakukan di tiga lokasi berbeda.
Pertama ada di Kantor PLN UP3 Cikokol, Kota Tangerang hasil kerjasama Grab Indonesia dan Kymco.
Kedua ada di Alfamart Gandaria 3 Jl. Jatayu, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan oleh Oyika.
Baca Juga: Gesits Punya Banyak Fitur, Bisa Mundur, Spidometer Full Digital
Terakhir ada di kantor Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan, Kuningan, Jakarta Selatan yang dioperasikan oleh Ezyfast dan Oyika.
Arifin Tasrif, Menteri ESDM berharap SPBKLU ini dapat menjadi salah satu solusi percepatan terbentuknya ekosistem kendaraan bermotor listrik berbasis baterai.
"Melalui SPBKLU, pengisian ulang baterai dapat dilakukan dengan lebih cepat karena dukungan infrastruktur penukaran baterai,"
"Pengemudi kendaraan bermotor listrik tinggal menukar baterai kendaraan yang hampir habis dengan baterai yang sudah terisi di rak penyimpanan dan hanya membutuhkan waktu sekitar tiga menit," ujarnya dalam konferensi video, Selasa (3/11/2020).
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR