Otomotifnet.com - Honda BeAT, Vario dan Yamaha Mio kocar-kacir setelah diterjang taksi dari lawan arah.
Kondisi ketiga motor rusak parah akibat kecelakaan tersebut.
Menurut informasi, kecelakaan beruntun ini terjadi di Jalan Raya Jambore, Kelurahan Cibubur, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur (4/11/2020).
Kanit Laka Satlantas Polrestro Jakarta Timur AKP Teguh Achrianto mengatakan kecelakaan yang terjadi sekira pukul 06.00 WIB itu berawal saat taksi berpelat B 1129 UUA melaju dari arah Cibubur.
Baca Juga: Honda Vario 125 Dipakai Suami Istri, Tanpa Sebab Terjang Truk Parkir, Pengendara Tewas
Setibanya di jembatan Situ Rawa Dongkal, taksi yang dikemudikan Ferdiana Sutisna (40) oleng ke kanan menabrak beberapa pemotor dari arah berlawanan.
"Awalnya menabarak Honda Vario berpelat B 3496 ENK yang dikemudikan Febriandi Saputra (28)," kata Teguh di Ciracas, Jakarta Timur (4/11/2020).
Lalu Honda BeAT berpelat B 4587 NAN yang dikemudikan Sobari (48), dan Yamaha Mio berpelat F 5742 NM yang dikemudikan Arafat (37).
Laju taksi yang dikemudikan Ferdiana baru berhenti setelah menabrak pembatas jembatan Jalan Raya Jambore dalam posisi berlawanan arah.
Baca Juga: Honda Vario Meleleh Sisa Rangka, Api Nular ke Scoopy, Kondisi Terparkir di Rumah
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR