Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengguna Chevrolet Pakai Part Aftermarket Ini, Digaransi Sama Seperti Genuine Part!

Andhika Arthawijaya - Jumat, 13 November 2020 | 19:00 WIB
Selain komponen untuk perawatan reguler (fast moving), AC Delco juga menyediakan medium dan slow moving parts
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Selain komponen untuk perawatan reguler (fast moving), AC Delco juga menyediakan medium dan slow moving parts

Otomnotifnet.com - Meski Chevrolet telah menutup pabriknya di beberapa negara termasuk Indonesia, namun ketersediaan suku cadangnya dijamin oleh PT General Motor Indonesia (GMI).

Hal itu disampaikan oleh Dada Ramadhani, Customer Care Aftersales Service Director PT General Motor Indonesia, “Ya, tak perlu khawatir akan ketersedian spare part untuk kendaraan Chevrolet.”

Bahkan sejak 2017 lalu, GMI merilis part aftermarket resmi dari General Motors (GM), bernama AC Delco.

Second brand dari GM ini yang pusatnya berada di Amerika Serikat, kata Dadan termasuk salah satu vendor pabrikan Chevrolet.

Baca Juga: Pemilik Chevrolet Tak Perlu Takut Spare Part Langka, Bisa Pakai Produk Ini, Kualitas Setara OEM

Oli mesin maupun transmisi, harganya jauh lebih bersahabat dibanding genuine part
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Oli mesin maupun transmisi, harganya jauh lebih bersahabat dibanding genuine part

“Pada mobil baru Chevrolet, sebagian komponennya ada yang pakai produk AC Delco,” paparnya.

O iya, AC Delco selain memproduksi berbagai suku cadang standar untuk mobil harian, juga untuk keperluan kompetisi loh di luaran sana.

Namun untuk pasar Indonesia, mereka baru sebatas memasarkan part-part standar.

Namun selain untuk kendaraan keluaran Chevrolet, di pengujung 2020 ini mereka juga akan memproduksi komponen untuk mobil selain Chevrolet.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa