Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

SM Sport V16, Posisi Duduk Ala Harley-Davidson, Nyaman Bisa Selonjoran

Antonius Yuliyanto - Senin, 16 November 2020 | 20:20 WIB
Test ride SM Sport V16
Ibnu/otomotifnet.com
Test ride SM Sport V16

Ketika pertama mengendarai pasti kaget karena saat belok seakan kebanting, namun lama-lama akan terbiasa dan enak-enak saja.

Handlingnya secara keseluruhan termasuk mudah dikendalikan, maklum bobotnya cuma 165 kg.

Tapi tetap ada yang harus diperhatikan, pertama dimensinya dengan panjang 2,3 meter dan jarak sumbu roda 1.520 mm, radius putarnya jadi lumayan lebar, jadi tak mudah selap-selip di jalanan padat.

Perhatian yang kedua adalah footstepnya yang modelnya lebar dan posisinya ternyata rendah, maklum ground clearance cuma 160 mm, jadi ketika belok miring akan dengan mudah ujung dudukan footstep menggasak aspal.

Footstep SM Sport V16 lebar, nyaman dipijak
DAB/otomotifnet.com
Footstep SM Sport V16 lebar, nyaman dipijak

Ketika pertama mengalaminya pasti kaget karena akan timbul bunyi ‘sroookkk’, tapi setelah itu sih gas terus, hehee...

Kalau bicara redaman suspensi, yang depan empuknya pas. Nyaman tapi juga tak mengayun.

Sementara suspensi belakang dengan setelan preload standar di posisi ketiga, ternyata empuk banget.

Nyaman sih kalau untuk santai, namun cenderung mengayun saat ngebut dan melintas di jalan bergelombang, dan kalau buat berboncengan mudah mentok.

SM Sport V16 buat belok footstep mudah menggasak aspal
Ibnu/otomotifnet.com
SM Sport V16 buat belok footstep mudah menggasak aspal

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa