Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Gran Max Caplok Suzuki Smash, Ambyar di Kolong, Ulah Putar Balik Dadakan

Irsyaad Wijaya - Jumat, 20 November 2020 | 09:00 WIB
Daihatsu Gran Max caplok Suzuki Smash putar balik dadakan di Aceh Timur
Dok. Polsek Julok
Daihatsu Gran Max caplok Suzuki Smash putar balik dadakan di Aceh Timur

Otomotifnet.com - Daihatsu Gran Max terjang Suzuki Smash hingga posisinya tercaplok di kolong.

Setengah bagian Suzuki Smash dari depan sampai tengah tergeletak dalam kondisi ambyar di kolong.

Imbasnya, pengendara Suzuki Smash bernama Jamaludin (55) warga Julok Rayeuk Utara, Indra Makmur, Aceh Timur tewas di lokasi.

Informasi yang didapat, lokasi kecelakaan maut terjadi di jalan raya Banda Aceh-Medan, desa Blang Paoh Sa, Julok, Aceh Timur sekitar pukul 09:30 WIB, (19/11/20).

Baca Juga: Yamaha Xeon Ambyar, Tergeletak di Kolong Truk Kontainer, Pengendara Tewas

Kapolsek Julok, AKP Masri Aswara mengatakan, korban pengendara Suzuki Smash tewas di lokasi.

Menurut Masri, insiden bermula saat Suzuki Smash bernopol BL 4433 NN yang dikendarai Jamaluddin, melaju dari arah Banda Aceh ke arah Medan.

Sementara Gran Max bernopol BL 8152 DI yang dikemudikan Syafruddin melaju dari arah berlawanan.

"Setibanya di TKP jalan lurus, pengendara Suzuki Smash putar balik menuju arah Banda Aceh secara mendadak," ucap Masri.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa