Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Proyek Pembangunan Sirkuit Mandalika Dikebut, Ditargetkan Beres Pertengahan Tahun 2021

Ignatius Ferdian - Jumat, 27 November 2020 | 20:40 WIB
Ilustrasi progres pembangunan Sirkuit Mandalika.
Kompas.com/Fitri R
Ilustrasi progres pembangunan Sirkuit Mandalika.

Otomotifnet.com - Menjelang akhir tahun 2020, pembangunan Sirkuit Mandalika untuk ajang MotoGP Indonesia 2021 dikebut.

Progres pembangunan Sirkuit Mandalika hingga pertengahan November 2020 diketahui sudah mencapai 32,50 persen.

"Perseroan terus mengebut pembangunan Jalan KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) Mandalika yang akan digunakan pada perhelatan akbar MotoGP, di mana Indonesia secara resmi akan menjadi tuan rumah dalam acara tersebut pada 2021 mendatang," ungkap Direktur Utama PT PP Novel Arsyad (25/11/2020).

Novel mengakatan dirinya optimis PT PP bisa memberikan hasil pembangunan berkualitas tinggi dan sesuai standar yang ditentukan FIM (Federation Internationale de Motocyclisme).

Baca Juga: Marc Marquez Proses Penyembuhan Lamban, Begini Kata Bos Tim Honda

Adapun lingkup pekerjaan yang dilakukan PT PP yakni pengerjaan aspal, track lane, verge & kerb, run off, inner & outer service road, hauraton drainage, concrete barrier, tunnel dan gravel bed.

"Berbekal pengalaman dalam mengerjakan berbagai proyek skala besar, seperti Yogyakarta International Airport (YIA), kami dapat menuntaskan proyek dengan kualitas terbaik dan dalam waktu yang singkat dari target yang telah ditetapkan," kata Novel.

Ilustrasi Sirkuit Mandalika
Otomotifnet.com
Ilustrasi Sirkuit Mandalika

Rencananya, proyek pembangunan sirkuit yang menjadi lokasi MotOGP Indonesia ini bisa rampung pada pertengahan 2021 mendatang.

Sekadar informasi, Sirkuit Mandalika merupakan sirkuit jalan raya pertama di dunia yang dibangun dengan konsep pemandangan indah berupa hamparan perbukitan, lagoon dan pantai di selatan Pulau Lombok.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Tuduh Dua Sosok Sebagai Biang Keladi Dirinya Dipecat Yamaha

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa